ASIKNYA MENI PEDI DI RUMAH


Mempunyai deretan kuku yang bersih, rapi dan indah merupakan idaman setiap perempuan sekaligus cerminan pribadi yang sehat dan cantik.

Banyak kalangan perempuan mengalokasikan dana khusus untuk melakukan perawatan kecantikan dan kebersihan kuku tangan (manicure) dan perawatan kuku kaki (pedicure) di salon kecantikan.

Nah, Anda dapat menghemat pengeluaran bulanan dengan menciptakannya perawatan kuku tangan dan kaki sendiri di rumah. 

Siapkan perlengkapan mani - pedi seperti air hangat dan wadah untuk merendam, sabun cair, gunting atau pemotong kuku, papan ampelas kuku, kapas, tongkat kecil sebagai alat membantu menghilangkan kultikula, penghapus cat kuku (remover), krim tangan, lotion, cat kuku.

Angkat cat kuku lama dengan kapas yang telah diberi cairan remover (penghapus cat kuku).

Rendam jari-jari (tangan ataupun kaki) dalam wadah yang terdapat air hangat selama 5 menit sambil di pijat kecil untuk merileksasi urat saraf. Tambahkan bubuk mandi atau sabun cair favorit untuk melunakkan kuku.

Setelah memotong kuku, kreasikan bentuk kuku dengan dengan menggunakan papan amplas kuku. Lakukan dengan gerakan yang searah.

Olesi kuku sampai pinggir dengan krim tangan. Gunakan tongkat kecil untuk mendorong kultikula, lakukan perlahan dan searah.

Aplikasikan krim tangan ke dalam kutikula dan kulit tangan dan pijat selama beberapa menit. Bilas kelebihan krim dengan handuk basah.

Langkah terakhir dalam proses manicure dan pedicure dirumah. Terapkan cat kuku dengan menggunakan kuas lembut, dari dasar hingga ke ujung kuku.

Setelah selesai, Gunakan lotion yang kaya kandungan pelembab untuk memelihara dan melembutkan bintik kasar.

Perlu diperhatikan ketika melakukan perawatan adalah hindari air yang terlalu panas karena dapat mengeringkan kulit dan kuku.

Hindari sikat kuku yang keras. Jika Anda tidak memiliki liotion yang kaya akan kandungan pelembab, dapat diganti dengan minyak zaitun.

Agar cat kuku dapat digunakan kembali dengan kualitas yang sama maka simpan pada tempat sejuk dan kering seperti lemari pendingin.

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih sudah berkunjung, silakan memberikan komentar yang sopan dan jangan menaruh link hidup pada kolom komentarnya.